Tugas Pokok Dan Fungsi Puskesmas Jekulo Kabupaten Kudus

#

Tugas Pokok Puskesmas Jekulo Kabupaten Kudus

Puskesmas Jekulo bertugas menyelenggarakan upaya kesehatan masyarakat dan perorangan tingkat pertama secara menyeluruh, terpadu, dan berkesinambungan, dengan mengutamakan tindakan promotif dan preventif tanpa mengabaikan upaya kuratif dan rehabilitatif.

 

Fungsi Puskesmas Jekulo Kabupaten Kudus

  • 1.Menyusun perencanaan dan program kerja kesehatan wilayah.

  • 2.Menyelenggarakan pelayanan kesehatan dasar bagi individu dan masyarakat.

  • 3.Melaksanakan kegiatan promotif dan preventif seperti penyuluhan dan imunisasi.

  • 4.Menangani kasus penyakit menular dan penyakit tidak menular.

  • 5.Memberikan pelayanan ibu dan anak serta keluarga berencana.

  • 6.Menyediakan layanan gawat darurat, laboratorium, dan kefarmasian.

  • 7.Mengelola data dan sistem informasi kesehatan masyarakat.

  • 8.Berkoordinasi dengan lintas sektor dalam meningkatkan derajat kesehatan masyarakat.

 

HUBUNGI KAMI

#